“Terwujudnya Pemerintahan yang Jujur dan Adil serta Bertanggungjawab dalam Upaya Mewujudkan Kesejahteraan Masyarakat”

Artikel

Rapat Koordinasi Bulanan Desa Karangtengah Prandon Jilid III

02 Maret 2023 21:01:05  Zellyn  314 Kali Dibaca  KEGIATAN RUTIN DESA

karangtengahprandon.desa.id - Menjadi agenda wajib awal bulan, Desa Karantengah Prandon  menyelenggarakan rapat koordinasi dalam rangka evaluasi kinerja perangkat desa yang  perlu ditingkatkan dan penyampaian beberapa informasi. Rapat koordinasi yang dipimpin oleh Katimin, Kepala Desa Karangtengah Prandon dan dihadiri seluruh perangkat Desa Karangtengah Prandon dilaksanakan di aula kantor desa.

Rapat koordinasi pada Kamis (02/03/2023) diawali dengan evaluasi kinerja perangkat desa dan pencapaian target kinerja yang telah dimandatkan pada bulan sebelumnya. Kemudian dilanjutkan dengan strategi penarikan Pajak Bumi Bangunan (PBB) oleh desa yang kemudian diserahkan kepada kolektor yang telah dibentuk oleh desa.

Penarikan Pajak Bumi Bangunan merupakan urusan pemerintahan kabupaten yang diserahkan ke pemerintahan desa. Untuk memenuhi target pembayaran PBB dengan jatuh tempo pembayaran hingga 30 September 2023, Pemerintah Desa Karangtengah Prandon akan membuat target bulanan dan evaluasi capaian realisasi PBB tiap bulan. Sehingga pemerintah desa akan dengan mudah mengkontrol penarikan PBB di masing-masing wilayah dusun.

Kepala Desa Karangtengah Prandon, Katimin, tak pernah lelah untuk selalu mengingatkan tentang arsip data baik itu kependudukan, tanah dan lainnya.

“Untuk semua perangkat sudah seharusnya melakukan pencatatan atau pengarsipan data, terlebih data tanah seperti mutasi, untuk menghindari hal-hal yang riskan yang mungkin saja bisa terjadi“, papar Katimin, Kepala Desa Karangtengah Prandon.

Poin terakhir dari pembahasan pada hari ini yaitu meindaklanjuti terkait video teleconference yang dilaksanakan Kabupaten Ngawi bersama Menko PMK pada hari Rabu (01/03/2023), Kepala Desa Karangtengah Prandon memaparkan bahwa pemerintah desa juga harus berperan dalam penekanan angka stunting dan kemiskinan ekstrem yang masih cukup tinggi di Indonesia. Katimin mengajak seluruh perangkat Desa Karangtengah Prandon untuk ikut berpatisipasi dalam progam ini dengan menjadi Bapak/Ibu asuh dari anak stunting.

 

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Aparatur Desa

Back Next

 Statistik

 Arsip Artikel

16 Februari 2023 | 5.135 Kali
Berikut Tata Cara Penggunaan E-Coklit yang Digunakan Pantarlih
04 Maret 2023 | 2.747 Kali
Kontak Kami
17 Maret 2023 | 1.295 Kali
Peduli Pendidikan Anak Balita dengan Taman Posyandu
16 November 2023 | 989 Kali
Pupuk Organik
26 Agustus 2016 | 715 Kali
Sejarah Desa
28 Maret 2023 | 706 Kali
Kegiatan Kelas Ibu Hamil di Desa Karantengah Prandon
23 November 2022 | 632 Kali
Pemerintah Desa

 Agenda

 Sinergi Program

DataTerpadu Kesejahteran Sosial Situs Berita Pemerintah Kabupaten Ngawi
JDIH Opensid
kemendes layanan aspirasi dan pengaduan online

 Komentar

 Media Sosial

 Peta Wilayah Desa

 Peta Lokasi Kantor


Kantor Desa
Alamat : Jl. Garuda No. 05 Karangtengah Prandon
Desa : Karangtengahprandon
Kecamatan : Ngawi
Kabupaten : Ngawi
Kodepos : 63251
Telepon :
Email : karangtengahprandon@gmail.com

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:176
    Kemarin:305
    Total Pengunjung:103.920
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:18.191.174.232
    Browser:Mozilla 5.0